Melihat Kolaborasi Pramuka Peduli dan Tagana Purbalingga di Dapur Umum Bencana Alam Dusun Pagersari
4 min read
Anggota Pramuka Peduli Kwarcab Purbalingga sedang menanak nasi di Dapur Umum Dusun Pagersari, Desa Tumanggal Kecamatan Pengadegan
Malam mensesap rembulan. Jemari waktu merayap di antara dingin yang berpagut sepi. Malam terus melangkah menyambut pagi. Guratan langit yang mendung bergelayut syahdu. Keheningan pagi berlari pelan ditemani nada-nada gemricik air mengalir membasuh butir-butir beras tanpa ada patahan.
Api kompor sudah menyala, nada-nada gemricik air kembali terdengar mengisi dandang besar diatas kompor. Api semangat siap memanaskan pagi di Dapur Umum (DU) Dusun Pagersari Desa Tumanggal Kecamatan Pengadegan.
Air telah panas. Tangan-tangan perkasa anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) dan Pramuka Peduli Kwarcab Purbalingga dengan sigap memasukan butir-butir beras tanpa ada patahan kedalam dandang berisi air yang telah matang.
3 thoughts on “Melihat Kolaborasi Pramuka Peduli dan Tagana Purbalingga di Dapur Umum Bencana Alam Dusun Pagersari”